Jangan batasi kemampuanmu

 Sedikit hikmah dalam suatu peristiwa,

Sudah sangat lama lampu di depan kontrakan tidak menyala, bukan masalah apa-apa tetapi memang belum ada orang yang sempat  memasangnya. Ditambah lagi jarak lampu dengan lantai amatlah tinggi sehingga mau tidak mau memang harus orang yang tinggilah yang harus memasangnya. Dimalam itu sehabis sholat isya' berjama'ah ketiga orang penghuni kontrakan sebut saja si A, B, dan C berniat untuk mengganti lampu itu. Jika dilihat sekilas dari ketiga orang itu memang memiliki tinggi yang rata-rata. Merekapun mencari alat yang kiranya bisa membantu untuk menggapai lampu itu, kemudian pilihan mereka jatuh pada sebuah rak berwarna hitam yang kira-kira mempppunyai tinggi 120cm yang memiliki 4 undakan.
It's show time!!!
Kemudian ketiga sahabat ini, membawa rak itu kedepan dan mengatur strategi yang tepat untuk dapat mengganti lampu tersebut. Pembagian tugaspun dimulai, pertama si A mendapat tugas untuk naik rak dan  mengganti lampu, sedangkan B dan C bertugas untuk memegangi rak agar tidak jatuh. si A dengan perasaan ragu-ragu menaiki setahap demi setahap rak tersebut, sesampainya di tas rak si A berusaha menggapai lampu tapi ternyata tinggi A belum mencukupi untuk menggapinya. kemudian, si A pun turun untuk kemudian berganti peran dengan si B. Karena memang B memiki tinggi yang lebih dari kedua orang sahabatnya itu. Dengan ragu-ragu B menaiki setahap demi setahap rak tersebut, sempat terbersit pikiran akan jatuh, tapi kemudian B mulai percaya bahwa teman-temannya akan memegangi dengan kuat sehingga kecil kemungkinan untuk jatuh dan munculah keberanian untuk mencoba menggapai lampu tersebut.
Setelah beberapa menit akhirnya lampu bisa terpasang. Rasa senang pun dirasakan ketiga sahabat ini yang ternyata usaha mereka tidak sia-sia. Dan luar biasa sekali mereka merasa puas dengan usaha yang telah mereka lakukan.


" Jangan pernah membatasi kemampuan yang ada pada dirimu, yakin dan percaya akan kemampuan yang dimiliki."

-Feni Wijiastuti-



MentariPagi. Diberdayakan oleh Blogger.

Comments

Cari Blog Ini

Blogger templates

Photobucket

Advertisement

Pages - Menu